seminggu sebelum ujian nasional (UN) dan aku belum prepare apa pun, masih berasa bego ~amat sangat~ waktu berasa cepat datang, membuat aku takut akan hari esok. ketakutan tentang soal matematika, fisika serta kimia yang akan diujikan. aku jadi paranoid sendiri, apakah mungkin mulai stres juga?
em, entahlah.
senin hingga rabu kemarin TO ke 3 sekolah sudah terlaksana, sukses mengerjakan tapi gag tau apakah sukses juga dalam nilai. karena aku tak yakin akan jawaban yang telah aku kumpulkan, waktu dicocokkan bersama banyak yang salah, jadi kemungkinan mendapat nilai bagus ~min LULUS~ juga kecil. hhuhuhu ~sad story.
semangatku semakin menurun dan menurun mencapai batas minimum. mungkin aku terkesan menyepelekan ujian, tapi sungguh bukan maksudku begitu. aku terlalu lelah dengan segala macam kegiatan serta soal latihan. lelah. lelah. lelah. aku sadar hal ini tak baik, bahkan bisa berdampak negatif pada diriku sendiri. aku hanya bisa berharap semangatku bisa kembali seperti semula. ayolah semangat, aku mohon.
seharusnya soal yang diujikan tidak terlalu menyusahkan otak untuk berpikir. ujian nasional bukan merupakan seleksi, tapi berperan sebagai evaluasi jadi lebih baik meluluskan banyak siswa.
aku punya saran brillian sebagai contoh soal, seperti ini :
MATEMATIKA1. (6+9+12)* 3-5 = . . .
2. 0,5 * 0,25 = . . .
atau mungkin contoh soal cerita seperti ini :
3. ibu pergi membeli buah manggis sebanyak 10 buah. di jalan ibu bertemu penjual roti dan membeli roti pisang keju 4 buah dan roti cokelat 2 buah. sesampainya di rumah, ibu membagi belanjaan tersebut kepada kedua anaknya sama rata. berapa banyak buah manggis, roti pisang keju dan roti pisang cokelat yang didapat anak ibu?
~matematika menyenangkan~
BIOLOGI1. mamalia berkembang biak dengan cara . . .
2. nama ilmiah jagung adalah . . .
atau soal yang lebih membingungkan seperti ini :
3. perbedaan tumbuhan lumut dan tumbuhan paku terletak pada . . .
~I love biologi~
KIMIA1. O2 disebut juga . . .
2. kaporit merupakan bahan yang berfungsi untuk . . .
atau mungkin soal yang berkompeten seperti ini :
3. beberapa metode pencegahan korosi besi
I mengecat
II melumuri oli
III dibalut dengan plastik
IV perlindungan katodik
V galvanisasi
metode paling tepat untuk melindungi pipa besi yang tersimpan dalam tanah adalah nomor . . .
~kimia tidak susah~
FISIKA
1. hitung garis batas ukuran menggunakan mistar
2. diketahui persegi panjang dengan lebar 2,67 cm dan tinggi 5,50 cm. hitung luas persegi panjang dihitung berdasarkanaturan angka penting . . .
atau mungkin soal yang membuat lebih berpikir seperti ini :
3. seorang anak berjalan lurus 2 meter ke arah barat, kemudian belok ke selatan sejauh 5 meter, dan belok lagi ke timur sejauh 10 meter. perpindahan yang dilakukan anak tersebut dari posisi awal . . .
~fisika mengasyikkan~
coba kalo soal yang diujikan seperti contoh diatas, aku gag perlu pusing berpikir dan belajar dan dijamin seluruh siswa SMA di Indonesia lulus dengan sukses :) hhehe.
yeah, hanya bisa berharap yang terbaik dari terbaik.